Teks Eksemplum

Diposting pada

Selamat datang di Pakdosen.co.id, web digital berbagi ilmu pengetahuan. Kali ini PakDosen akan membahas tentang Teks Eksemplum? Mungkin anda pernah mendengar kata Teks Eksemplum? Disini PakDosen membahas secara rinci tentang pengertian, unsur-unsur, ciri-ciri, struktur, karakteritik, dan contoh. Simak Penjelasan berikut secara seksama, jangan sampai ketinggalan.

Teks Eksemplum

Pengertian Teks Eksemplum

Teks eksemplum adalah sebuah teks yang menceritakan perilaku tokoh didalam sebuah cerita. Contoh dari teks eksemplum ini biasanya diawali dengan adanya pengenalan tokoh, setelah itu barulah peristiwa yang dialami oleh tokoh, kemudian akan ditutup dengan interpretasi yang timbul dari tokoh dalam cerita tersebut.Teks eksemplum yaitu suatu bacaan yang memiliki sifat sebagai penjelas tentang pengalaman hidup seorang manusia


Unsur Kebahasaan Teks Eksemplum

Berikut adalah unsur-unsur dalam teks eksemplum ini:

  • Menggunakan Kalimat Kompleks
  • Menggunakan Konjungsi (penghubung)
  • Menggunakan Kata Kerja
  • Menggunakan Kata Rujukan

Ciri-Ciri Teks Eksemplum

Dalam Teks Eksemplum, terdapat ciri-ciri yang wajib kita tahu. Ciri-cirinya dari teks eksemplum ini adalah:

  1. Peristiwa dijelaskan dengan urut secara jelas, sehingga mudah dipahami.
  2. Mempunyai struktur lengkap.
  3. Adanya urutan peristiwa yang jelas.
  4. Menggunakan bahasa naratif.
  5. Bahasa yang dipakai sifatnya naratif atau menguraikan sebuah peristiwa
  6. Unsur bahasa yang dipakai dalam teks eksempllum dalam bentuk kata kerja, memakai kata penghubung, referensi dan kalimat kompleks

Struktur Teks Eksemplum

Dalam membuat Teks Eksemplum terdapat elemen yang menyusun teks eksemplum tersebut yang membuatnya menjadi utuh, serta memang sudah menjadi sebuah kewajiban di dalam membuat teks eksemplum, Dibawah ini merupakan struktur dari teks eksemplum:

Baca Lainnya :  Struktur Modal

1. Orientasi

orientasi merupakan sebuah bagian pembuka atau awal teks dalam membuat teks eksemplum. Bagian orientasi ini biasanya berisi mengenai pengenalan dari tokoh. Contoh: Cewek itu sangat Perhatian dan Penyayang.


2. Insiden

Insiden merupakan sebuah bagian yang didalamnya itu terkandung sebuah permasalahan yang dihadapi oleh si tokoh. Contohnya : Bella tidak berangkat ke kampus karena kendaraannya mengalami pecah ban.


3. Interpretasi

Interprestasi merupakan sebuah bagian yang didalamnya terdapat pesan moral, evaluasi, serta juga akibat dari segala masalah yang dialami oleh si tokoh.


Karakteristik Teks Eksemplum

Dibawah ini merupakan beberapa karakteristik dari teks Eksemplum yang wajib untuk kamu ketahui, antara lain sebagai berikut :

  1. Kejadian yang diceritakan merupakan peristiwa yang membuat penyesalan untuk partisipan
  2. Kejadian atau peristiwa yang diceritakan merupakan certia yang tidak dikehendaki
  3. Kejadian yang diceritakan merupakan peristiwa yang jarang terjadi dalam kehidupan nyata
  4. Di suatu bacaan menghadirkan diri penulis dalam menginterpretasikan dan koda
  5. Kejadian yang diceritakan memiliki nilai yang dapat disarankan kepada pendengar atau pembaca

Contoh Teks Eksemplum


Operasi Zebra

Orientasi :

Sebuah peristiwa yang membuat saya sadar, bahwa mentaati peraturan merupakan suatu keharusan. Hampir setiap bulan, saya menyempatkan diri untuk pulang ke Demak, mengingat disanalah tempat saya dilahirkan. Sekarang ini saya tinggal di Semarang, tepatnya saya tinggal di kos-kosan.


Saya kuliah di UNDIP dan jarak rumah saya dengan kampus sangat lah jauh, jadi saya memutuskan untuk ngekos di sekitar kampus tersebut. Saya tinggal dengan adik saya yang juga bersekolah di salah satu SMA di Semarang.


Ketika itu saya berangkat dari kosan sekitar pukul 08.00 pagi dan kemungkinan akan kembali lagi ke Semarang seminggu setelahnya. Saya pulang dengan menggunakan sepeda motor.

Baca Lainnya :  Hewan Ovivar

Insiden :

Ketika diperjalanan saya sangat mengantuk, karena sehari sebelumnya saya tidak tidur karena ada tugas dari dosen yang harus saya kerjakan. Dengan kondisi tersebut saya menjadi tidak fokus dalam mengendarai sepeda motor.


Untuk mencegah hal-hal yang tidak di inginkan, saya kemudian menyuruh adik saya untuk bertukar posisi untuk mengendarai sepeda motor. Akan tetapi adik saya belum bisa mengendarai sepeda motor dan belum mempunyai SIM karena masih berumur 16 tahun.


Aku sempat berpesan kepadanya untuk tidak mengebut atau melanggar rambu-rambu lalu lintas dan kalau ada operasi zebra berhenti saja tidak usah panik. Setelah seperempat perjalanan, saya melihat tidak ada operasi zebra dan adik saya terlihat menikmati perjalanan tersebut.


Kemudian saya putuskan untuk beristirahat sebentar. Tak lama berselang, tiba-tiba motor kami oleng dan kemudian terjatuh. “Gimana kok bisa jatuh sih ?” saya bertanya ke adik saya. “Itu kak, didepan ada operasi zebra, jadi saya langsung banting stir ke kiri, eh taunya ada selokan.” Jawabnya. “Kan kakak sudah bilang, jangan panik.”


Interpretasi :

Akhirnya motor yang kami kendarai masuk keselokan, beruntung ada warga yang mau membantu kami untuk mengeluarkan motor tersebut dari selokan. Dari kejadian tersebut, saya sadar akan pentingnya mentaati peraturan lalu lintas. Terimakasih Tuhan, karena Engkau masih memberi kami keselamatan.


Demikian Penjelasan Materi Tentang Teks Eksemplum: Pengertian, Unsur, Ciri, Struktur, Karakteritik dan Contoh
Semoga Materinya Bermanfaat Bagi Siswa-Siswi