Merchandise adalah

Diposting pada

Selamat datang di Pakdosen.co.id, web digital berbagi ilmu pengetahuan. Kali ini PakDosen akan membahas tentang Merchandise?Mungkin anda pernah mendengar kata Merchandise? Disini PakDosen membahas secara rinci tentang Pengertian, tujuan promosi, fungsi, jenis, manfaat. Simak Penjelasan berikut secara seksama, jangan sampai ketinggalan.

Merchandise

Pengertian Merchandise

Merchandise adalah sebuah bentuk media promosi yang menampilkan sebuah logo atau merek dari sebuah perusahaan yang digunakan sebagai media promosi  pada umumnya pernak-pernik yang sering kita jumpai dan dipakai oleh banyak orang diberbagai kesempatan merupakan merchandise Contohnya adalah pada jaket, mug atau tumbler, tote bag ,kaos polos dengan sablon atau bordir yang ada gambar dan logo perusahaan, atau bisa juga pada payung, jam dinding, flashdisk, pulpen, buku, cangkir kopi dan lainnya. Jenis merchandise sendiri sifatnya beragam. Mulai itu dari barang pecah belah, kaos, tas, buku catatan serta beberapa barang yang mempunyai kaitan langsung dengan bisnis yang dipromosikan.


Tujuan promosi Menggunakan Merchandise

  1. Menyebarkan informasi produk kepada target pasar potensial
  2. Untuk mendapatkan kenaikan penjualan dan profit/laba
  3. Untuk mendapatkan pelanggan baru dan menjaga kesetiaan pelanggan
  4. Untuk menjaga kestabilan penjualan ketika terjadi lesu pasar
  5. Membedakan serta mengunggulkan produk dibanding produk pesaing
  6. Membentuk citra produk di mata konsumen sesuai dengan yang diinginkan.
  7. Mengubah tingkah laku dan pendapat konsumen.

Fungsi Merchandise

Adapun fungsi merchandise antara lain sebagai berikut:

  • Sebagai branding atau merek (label) dari suatu perusahaan ataupun branding produk / jasa perusahaan tertentu. Sebagai contoh, misalnya jam meja yang disablon dengan logo perusahaan dan pada saat itu diletakkan di meja client, hal ini akan dapat mengingatkan client kepada perusahaan pemberi barang promosi itu. Jadi selain logo diharapkan ada pula motto/tulisan yang dapat mengingatkan client akan perusahaan tersebut.
  • Sebagai sebuah ucapan terima kasih atas kehadiran dalam suatu event tertentu, atau bentuk cendera mata saat client memasuki acara atau undangan perusahaan.
  • Sebagai senjata atau alat dalam pemasaran dari satu client ke calon client baru lainnya. Sebagai contohnya pada kertas note yang dicetak banyak dan digunakan oleh client untuk menuis catatan kecil kemudian berhubungan dengan pihak ketiga dai client itu sendiri. Bisa juga saat membuat agenda tahunan, agenda tersebut dicetak offset pada logonya atau pada tulisan dan bisa juga pada ringkasan produk supaya bisa mengingatkan client pada jasa atau produk dari perusahaan.
  • Sebagai magnet atau penarik minat agar banyak yang mampir ke stand pamaran (boot) yang sedang dibuka di pusat keramaian baik itu mall, seminar, pameran dan lain sebagainya.
  • Sebagai ciri khas yang membedakan dengan perusahaan lainnya, pada zaman yang persaingan semakin sulit ini maka suatu perusahaan akan cenderung berbeda, baik itu dalam hal promosi atau pemberian Souvenir dalam bentuk Promosi akan bisa mengisi top of mind brand dalam benak para konsumen.
Baca Lainnya :  Pengertian Yakult

Jenis-Jenis Merchandise


1. Kaos

Kaos merupakan salah satu merchandise yang banyak dipilih sebagai media promosi. Dengan memilih kaus sebagai merchandise, Anda akan mendapatkan media promosi berjalan secara gratis, selama digunakan oleh yang menerima. Agar kaos digunakan terus menerus, ada beberapa hal yang harus diperhatikan, mulai dari desain hingga jenis bahan yang digunakan. Selama kaos memiliki desain yang bagus dan nyaman digunakan pelanggan, kaos Anda akan selalu digunakan terus menerus. Jenis kaos yang biasanya dipilih adalah jenis kaus oblong (t-shirt) atau polo shirt. Anda juga bisa menambahkan logo, tagline, dan lain-lain sebagai identitas perusahaan atau produk Anda.


2. Tote Bag

Tote bag merupakan salah satu Merchandise yang disukai oleh konsumen karna bisa digunakan dalam aktivitas sehari-hari .tote bag satu ini sedang tren di kalangan pengusaha dan sering dibagikan perusahaan pada saat event, pameran, atau seminar bisnis. Memberikan tote bag sebagai merchandise sangat efektif dan efisien, di mana tote bag bisa menjadi alat penyimpanan yang simpel dan mudah dibawa ke mana pun saat pelanggan Anda pergi. Untuk membuat merchandise ini, Anda bisa memilih jenis bahan seperti spunbond, blacu, ataupun kanvas. Dan perlu diingat, dalam pemilihan bahan, hindari pemilihan bahan yang tipis, karena akan cepat robek ketika membawa barang yang berat. Hal ini tentu sama saja Anda membuang budget promosi yang sia-sia.


3. Mug Tumbler

Mug merupakan merchandise yang sering diberikan oleh perusahaan kepada pelanggannya. Selain harganya lebih murah dibanding merchandise lain, mug juga efektif untuk menjangkau target market dari berbagai jenis kalangan dan usia. Umumnya, mug digunakan setiap hari untuk minum teh atau kopi. Dengan membuat desain mug yang kreatif dan unik, pelanggan akan lebih mudah mengingat produk yang Anda pasarkan. Dan agar mug bertahan lama ketika digunakan, usahakan untuk memilih material, bahan mug atau tinta sablon yang baik agar tidak mudah luntur maupun pecah.

Baca Lainnya :  Jaringan Komputer

4. Pulpen

Pulpen jenis merchandise ini biasanya digunakan saat acara seminar, konferensi, meeting, pameran, dan lain sebagainya. Untuk membuat pulpen sebagai media promosi, Anda bisa menggunakan desain yang unik dan tambahkan logo perusahaan Anda di dalamnya. Dan perlu diingat, semakin unik desain pulpen, semakin banyak juga target market yang menginginkannya. Jadi, cobalah buat desain pulpen semenarik dan kreatif mungkin. Anda juga bisa menambahkan aksesoris pada pulpen tersebut, seperti tali yang bisa digantung di leher.


5. Gantungan Kunci

Merchandise untuk promosi satu ini adalah benda yang paling banyak digemari dan digunakan. Gantungan kunci dipilih karena memiliki bentuk yang beragam bahkan ukuran bisa di sesuaikan dengan keinginan perusahaan. Selain banyak digemari gantungan kunci juga memiliki harga yang sangat terjangkau sehingga anggaran yang akan digunakan bisa diminimalisir.Penerima gantungan kunci juga dinilai akan memanfaatkan gantungan kunci untuk hiasan kendaraan atau kunci rumah dan tentunya akan dibawa ke berbagai tempat. Dengan menyematkan logo digantungan kunci tentu orang-orang yang melihatnya penasaran tentang logo perusahaan apakah yang ada di gantungan kunci tersebut.


6. Payung

Payung adalah benda yang sangat dibutuhkan saat musim hujan tiba. Dan tentunya pemberian merchandise payung akan sangat bermanfaat dan lebih sering digunakan dan membuat media promosi Anda berhasil dikenal banyak orang. Dengan menggunakan media payung perusahaan juga akan mengirit anggaran.


  1. Menarik Konsumen

Perlu diketahui, konsumen sangat senang jika mendapatkan bonus berupa souvenir dari sebuah produk yang dibelinya. Bahkan, dengan adanya souvenir tersebut, membuat konsumen menjadi nyaman untuk membeli kembali produk tersebut di perusahaan Anda. Dengan kata lain, konsumen menjadi tertarik untuk selalu menggunakan produk Anda dibanding produk yang sama milik pesaing Anda.

  1. Mengenal Lebih Dekat Produk Anda

Saat seorang konsumen tertarik untuk membeli produk Anda karena adanya bonus souvenir, ia juga akan tertarik untuk melihat produk-produk lain milik Anda. Dengan begitu, konsumen akan lebih mengenal dekat semua produk Anda. Bayangkan jika konsumen seperti ini lebih dari 100 orang. Sudah pasti bisnis Anda akan menjadi lebih dikenal masyarakat.

  1. Alat Promosi Paling Jitu

Merchandise biasanya berisi tentang nama perusahaan, macam-macam produk yang dihasilkan, atau ikon-ikon yang menjadi ciri khas dari bisnis Anda. Dengan begitu, konsumen yang mendapatkan souvenir tersebut dapat mendapatkan gambaran lebih lengkap tentang bisnis Anda. Melalui souvenir ini pula, Anda dapat  membuat image positif perusahaan di tengah masyarakat dengan memberikan produk yang berkualitas.

  1. Meningkatkan Omzet Penjualan

Dari ketiga manfaat di atas, jelas semua akan berdampak pada omzet penjualan Anda yang terus meningkat. Image positif, banyaknya konsumen yang tertarik, hingga terkenalnya produk Anda akan membuat usaha Anda semakin maju. Pendapatan per bulan Anda pun akan menunjukkan grafik naik.

  1. Menjadi Pembeda dengan Produk Lain yang Sejenis

Setiap perusahaan pasti mempunyai strategi promosi yang berbeda. Nah, souvenir juga bisa menjadi strategi promosi yang tentunya akan berbeda dengan perusahaan lain. Meskipun jenis benda yang Anda jadikan sebagai merchandise berbentuk kecil, misalnya gantungan kunci, namun sangat jitu untuk meningkatkan penjualan Anda.

  1. Mempunyai Nilai Ekonomis

Seperti dijelaskan sebelumnya, penyediaan souvenir memang akan sedikit peningkatan biaya promosi. Namun, biaya ini akan dengan cepat tertutup dengan semakin banyak konsumen sekaligus keuntungan yang Anda dapatkan. Jadi, dengan kata lain, penyediaan souvenir justru mempunyai nilai ekonomis.

Baca Lainnya :  Ekonomi Manajerial

Demikian Penjelasan Materi Tentang Merchandise: Pengertian, tujuan promosi, fungsi, jenis, manfaat
Semoga Materinya Bermanfaat Bagi Semuanya